Wednesday, December 30, 2009

Tribute to Gus Dur (KH. Abdurrahman Wahid)


Satu lagi Tokoh bangsa Meninggalkan kita, Gus Dur telah wafat dan telah meninggalkan bangsa ini untuk selamanya. tidak bisa kita pungkiri, beliau adalah tokoh kontroversial dalam sejarah bangsa kita. mulai dari sikapnya yang selalu nyeleneh dan wataknya yang tegas memberikan ciri khas dari demokrasi yang kita bangun, ada hal yang tidak bisa kita lupakan, beliau adalah tokoh bangsa yang selalu bersikap tepat dalam setiap kondisi. gurauan nyeleneh akan selalu melekat dalam lingkup imaji kita akan tokoh ini.
saya mungkin bukan pengagum dari gus dur, bahkan saya lebih sering marah ketimbang senang dengan sikap-sikap gus dur, tetapi yang paling saya kagumi dari tokoh ini adalah sikap keterus-terangan dan teguh terhadap prinsip yang membuat saya menempatkan beliau sebagai tokoh yang patut di contoh. beliau selalu mengatakan benar kalau itu benar, dan salah jika itu salah walaupun akan berdampak buruk terhadap citra dan track reccord yang melekat pada dirinya.
jika sekarang kita kehilangan Gus Dur, yang patut kita pertanyakan adalah sudah adakah calon pengganti tokoh ini, yang punya rasa nasionalisme dan keteguhan yang kokoh dalam mengawal bangsa ini.

Innalillahi waa Innalillahi ro zi'uun......
Innalillahi waa Innalillahi ro zi'uun......
Innalillahi waa Innalillahi ro zi'uun......

Selamat jalan Gus Dur....
anda mungkin bukan tokoh terbaik yang pernah ada, tapi saya yakin anda adalah tokoh yang baik yang bisa dijadikan Contoh
Tribute to Gus Dur (KH. Abdurrahman Wahid)SocialTwist Tell-a-Friend

Tuesday, December 29, 2009

"Membongkar Gurita Cikeas" Download...


Setelah capek mencari buku "membongkar gurita cikeas" kemarin, iseng saya mencoba mengetik dalam search Engine na Om google dan Hasilnya...... Ta da!! saya menemukan File PDF beserta blog yang menyertai nya, biar re post nya lebih bertanggung jawab maka saya melampirkan link blog asal tempat download buku ini(http://pancallok.blogspot.com/2009/12/gurita-cikeas-download-buku-membongkar.html)
emang sih dari prakata na yang punya blog kalo sebenarnya ne PDF cuma versi sebelum cetak dan masih dalam proses penyempurnan. jumlah halaman nya pun masih 40 an halaman, sekedar info Buku aslinya setebal 100 an Halaman.
so tunggu apa lagi.....
ayo segera kita meluncur ke TKP....
Download Via Ziddu (Tempat asal file na)
Download Via sky drive Windows Live (dalam koleksi Buku saya)
"Membongkar Gurita Cikeas" Download...SocialTwist Tell-a-Friend

Pembuktian Terbalik, Mungkin kah???


"Saya anti Korupsi, dan jika anda menuduh saya Korupsi Tolong di buktikan !!", begitulah kalimat sakti yang selalu diucapkan pejabat ketika tersudut oleh pertanyaan wartawan yang sering disuguhkan televisi setiap menit, setiap detik di bangsa ini. sebagai masyarakat (termasuk wartawan) tentunya akses kita terhadap data-data mengenai hal-hal "tabu" sangat sulit untuk didapatkan bahkan lebih sering Imposible.
saya teringat dengan perkataan JK ketika menjadi narasumber dalam talk show Kick Andy " kalau anda tidak ingin dikatakan Koruptor, buktikan saja apakah harta anda didapatkan dengan cara-cara yang Halal. dan jika itu diterapkan saya akan senang sekali", ini menunjukkan sudah ada niat baik dari segelintir elit untuk memberantas korupsi secara spartan (walaupun hanya waktu yang bisa membuktikan pernyataan itu tulus atau tidak), sangat miris memang kondisi negara kita.
ada hal aneh di negara ini, jika kita perhatikan dengan seksama Jumlah Sarjana Hukum Di Indonesia lebih banyak persentase nya dibandingkan dengan Sarjana-sarjana jurusan lain, tetapi kenapa Hukum di negara kita selalu mempunyai celah, mungkin sudah saatnya kita melakukan koreksi dengan sistem yang berlaku.
Kembali ke Topik (mirip tukul yach?), dalam hayalan saya. jika proses pembuktian terbalik dilaksanakan maka akan sangat mudah mengetahui siapa yang "KORUPTOR" dan siapa yang Bersih.
Mungkinkah Pembuktian Terbalik Diterapkan Di Indonesia???
BAGAIMANA MENURUT ANDA???
Pembuktian Terbalik, Mungkin kah???SocialTwist Tell-a-Friend

Monday, December 28, 2009

mencari "Membongkar Gurita Cikeas"


setelah nonton metro tv semalam tentang buku yang sangat kontroversial dalam minggu-minggu ini saya coba meluncur ke toko buku disekitar kost saya, maklum berhubung saya tinggal di jogja ga da salah nya khan kalo harus berkeringat ria mencari buku tsb. tapi yang saya dapatkan cuma keringat doang setelah berkeliling mencari dari toko buku kaki lima sampai toko buku gedongan hasil nya cuma nihil !!! TIDAK ADA SATU TOKO BUKU PUN YANG PUNYA STOCK !!!
Saya terpaksa harus meng amini pernyataan salah satu tokoh yang ada di metro semalam bahwa sekarang jaman demokrasi yang tidak berbeda dengan jaman pak HARTO(mungkin gara-gara dari Militer kalee yach).
dulu zaman pak harto banyak banget buku yang dilarang beredar karena lagi-lagi bersinggungan dengan penguasa, sekarang????
jika kita negara hukum maka sebaiknya kita selesaikan dengan hukum, tapi yang adil. konon kabarnya buku tersebut membongkar praktek menyeleweng yayasan keluarga cikeas, dan kontan memicu reaksi dari presiden SBY, melalui jubir nya presiden mengatakan bahwa hal itu tidak benar atau lebih tepatnya "Jauh dari Fakta yang ada" so kenapa harus pusing???. toh penulis buku tersebut sudah siap mempertanggung jawabkan segala sesuatu yang di tulisnya? kenapa tidak dituntut saja dengan pasal pencemaran Nama Baik, setelah itu jika terbukti bersalah dan mencemarkan nama baik maka sang penulis harus bertanggung jawab dan menarik semua buku yang dipublikasikan nya tersebut.
tetapi jika tidak terbukti bersalah apakah Keluarga cikeas berani mempertanggung jawabkan semua perbuatannya? Meminta maaf pada penulis dan seluruh rakyat indonesia???
kayak nya kita harus menunggu agak lama
mari berburu buku tersebut, mudah-mudahan besok bisa dapat!!!!
mencari "Membongkar Gurita Cikeas"SocialTwist Tell-a-Friend

Sunday, December 27, 2009

Habis Namru terbitlah IUC


Hal ini diungkapkan oleh Presidium Medical Emergency Rescue Committee (MER-C) Joserizal Jose Rizal Jurnalis di Gedung MER-C, Jakarta, Jumat (23/10). Jose Rizal mengatakan UIC akan beroperasi pada November.

"Siti Fadillah sudah menutup Namru, tapi dilanjutkan dengan kerjasama sipil dengan sipil yang bisa menjadi Namru yang baru. Ini harus diwaspadai agar tidak dikerjai lagi," katanya.

Sebab, dilanjutkannya, bisnis penyakit bisa menguntungkan banyak orang dan bisa dijadikan ladang bisnis. UIC bentuk konteks kerjasama yang lain dari Namru yang harus diwaspadai.

"Kita berharap ada NGO-NGO (LSM) yang bisa membuat lembaga khusus penelitian untuk mengawasi ini agar sampel virus-virus tidak sampai bocor. Kalau bocor dan sudah direkayasa maka itu akan merugikan bagi kita," imbuhnya. [bar]
Habis Namru terbitlah IUCSocialTwist Tell-a-Friend

Saturday, December 26, 2009

INDONESIA UNTUK SIAPA??

Sudah terlalu lama pertanyaan ini menggerus setiap sisi pemikiran saya, tidak bisa saya ingkari bahwa saya saya cinta negeri ini, saya cinta indonesia, tetapi saya kurang cinta dengan pengawal nya (read: pemerintah) ada banyak hal yang yang selalu mengusik saya dan membuat saya mencari disetiap bacaan apa jawaban dari semua pertanyaan yang ada.
negara adalah suatu perkumpulan dari orang-orang yang merasa senasib dan sepenanggungan, pemerintah adalah bagian penting dalam suatu negara yang adil dan beradab, sebab pemerintah adalah pencetus dan pengawal dari aturan-aturan yang telah disepakati. masyarakat atau warga negara adalah pemilik sah dari suatu negara dan berhak menentukan dan menurunkan pemerintah, pemerintah berkewajiban menjaga keharmonisan dan rasa aman setiap warga negara, pemerintah harus mengabdi kepada rakyat, pemerintah harus mendengarkan suara rakyat melalui wakil rakyat (MPR, dan DPR), DPR adalah wakil rakyat yang dipilih langsung oleh rakyat dalam pemilu yang LUBER dan JURDIL!!!
Pertanyaan terbesarnya adalah "Apakah ini berlaku di INDONESIA?" saya rasa tidak, padahal ini adalah dasar dari kehidupan bernegara dan wajib hukumnya untuk dipenuhi.
pertanyaan selanjutnya adalah "MASIHKAH KEKUASAAN TERTINGGI ADA PADA RAKYAT DI NEGARA INI?" mungkin anda punya jawaban untuk pertanyaan ini.
INDONESIA UNTUK SIAPA??SocialTwist Tell-a-Friend

Iklan tentang skandal century


Ada hal baru yang lucu jika kita mencermati kasus Bank century akhir-akhir ini, bukan anggota Pansus yang saling serang bahkan saling bantah, bukan menteri keuangan yang selalu mengaku tidak bersalah, atau sang presiden yang bersumpah tidak tahu menahu dengan Aliran dana Century. yang lucu adalah Fenomena Iklan yang di tayangkan di beberapa televisi swasta dari sekedar menganggap bego orang yang menghayalkan bagaimana jika uang 6.7 triliun jika dibelikan Kerupuk sampai membandingkan rumah yang terbakar disebuah kampung dengan Bank Century.
Aneh bin ajaib memang, cuma menghayalkan bagaimana jika uang untuk beriklan tersebut dibelikan kerupuk (keterusan bahas kerupuk na) pasti semua mahasiswa di jogja bakalan dapat 10 biji kale yach??
menarik untuk dicermati jika kita mempertanyakan dari mana para pendukung kebijakan bobrok pemerintah mendapatkan dana untuk beriklan?? mungkin sebaiknya kita harus mendukung KPK untuk menelusuri dana ini. jika saya menjadi pendukung kebijakan tersebut saya akan berpikir satu juta kali untuk menghambur-hamburkan uang untuk beriklan tetapi akan berbeda jika saya kecipratan dana tersebut, bagaimana dengan anda???
mudah-mudahan negara ini bisa terbebas dari perilaku korupsi, amin..(walaupun saya tidak pernah yakin dengan hal tersebut)

gambar century on http://hizbut-tahrir.or.id/wp-content/uploads/2009/08/bank-century.jpg
Iklan tentang skandal centurySocialTwist Tell-a-Friend

Wednesday, December 23, 2009

BIN ?(milik NEGARA atau milik partai DEMOKRAT)


Siapa yang tidak kenal dengan Ruhut Sitompul?, politisi yang katanya "junior" tetapi memiliki perilaku "senior" yang sering muncul di layar tv dengan komentar-komentar pedas dan kontrofersial. baru-baru ini "si Poltak" mengeluarkan statemen yang sangat-sangat aneh "ada dua orang mantan menteri yang berkhianat terhadap SBY" kabarnya data itu dia dapatkan dari BIN, Mungkinkah??? sepanjang yang saya tahu BIN adalah lembaga negara yang bertugas mengumpulkan segala informasi dan user nya adalah Presiden dan hanya Presiden, timbul pertanyaan di otak saya Siapakah Ruhut sitompul??? apakah dia presiden??? pertanyaan selajutnya adalah apakah presiden yang menjadi pemenang pemilu kemarin adalah Ruhut sitompul?, pertanyaan lanjutannya adalah APAKAH INDONESIA PUNYA DUA ORANG PRESIDEN PADA WAKTU YANG BERSAMAAN? Aneh bin ajaib pastinya jika itu terjadi.
mungkin kita harus mempertanyakan sikap netral BIN, yang menjadi pertanyaan saya yang paling mendasar adalah "Apakah BIN bisa diperiksa terkait bocornya Informasi ini?" atau kita harus gigit jari karena selalu tidak mendapatkan jawaban yang memuaskan !!!!!!
BIN digaji dengan UANG rakyat bukan dari Uang Ruhut atau partai yang ada dibelakangnya !!!!
BIN ?(milik NEGARA atau milik partai DEMOKRAT)SocialTwist Tell-a-Friend

Orang miskin di INDONESIA


Liputan6.com, Padang: Menteri Sosial (Mensos) Salim Segaf al Jufri menyatakan jumlah angka kemiskinan di Indonesia saat ini mencapai 76 juta kepala keluarga (KK). "Sedangkan penduduk yang berada di bawah garis kemiskinan di Indonesia sekitar 20 juta KK," kata Mensos di Padang, Sumatra Barat, Selasa (22/12), seperti dikutip ANTARA.

Menurut Mensos, penduduk Indonesia yang berada pada garis kemiskinan dapat dibagi beberapa kelompok. "Kelompok lanjut usia (lansia) telantar, anak-anak telantar, masyarakat tidak layak huni yang dapat dikelompokkan sebagai penduduk Indonesia berada di garis kemiskinan", jelas dia.

Ia menambahkan, pada lima tahun silam angka kemiskinan di Indonesia mendekati sekitar 20 persen. "Sedangkan tahun 2009 ini angka kemiskinan sekitar 14 persen, jadi ada penurunan angka kemiskinan di Indonesia sekitar 46 persen," ucapnya. Dia mengatakan pula, pemerintah pada tahun 2014 akan menargetkan angka kemiskinan di Indonesia berkurang mencapai sekitar delapan hingga 10 persen.

"Persentase angka kemiskinan tahun ini sebesar 14 persen bisa ditekan hingga 8-10 persen pada 2014," ucapnya. Angka kemiskinan ini masih bisa ditekan karena Indonesia memiliki potensi untuk menanggulangi kemiskinan, yaitu struktur perekonomian dan pertumbuhan ekonomi yang baik serta program-program pemerintah untuk kesejahteraan rakyat.

"Saya yakin persentase masih bisa diturunkan jika kita memanfaatkan potensi ini," katanya. Dia mengimbau pemerintah daerah selaku pelaksana lapangan untuk benar-benar memperhatikan kesejahteraan rakyat guna mengurangi angka kemiskinan.(ANS)
----------------------------------------------------------------------------
sengaja saya melampirkan secara penuh berita yang diterbitkan pada situs liputan6.com saya pikir banyak diantara kita yang akan tercengang dengan headline berita tsb. bagaimana mungkin indonesia yang katanya Zambrud khatulistiwa dan dalam lagu koesplus digambarkan dengan begitu indahnya "Tongkat kayu dan batu jadi tanaman" bisa memiliki 76 juta keluarga miskin, dalam perhitungan matematik sederhana maka akan mendapakan hasil 152 juta orang jika yang diperhitungkan hanya suami dan istri dan jika ditambah dengan dua anak maka akan menambah panjang daftar orang miskin di indonesia yaitu kira-kira 304 juta orang ???? terus bagaimana dengan data penduduk yang sering kita dengar bahwa jumlah penduduk kita kira-kira 230 juta manusia. apakah mungkin jumlah penduduk 230 juta dan jumlah penduduk miskinnya 304 juta orang tanya kenapa??
hal ini menambah panjang daftar ketidak percayaan saya dengan data yang dihimpun oleh pemerintah, sebegitu bobroknya kah sistem pencatatan dinegara kita??? tetapi yang paling saya pertanyakan adalah apa saja yang telah dikerjakan oleh pemerintah selama 5 tahun kebelakang??? Mungkin sudah saatnya kita berbalas pantun dengan pemerintah.
AYO KITA TANYAKAN SECARA TEGAS DAN TERBUKA APAKAH PEMERINTAHAN SBY YANG KE-2 INI PUNYA KOMITMEN UNTUK MEMBERANTAS KEMISKINAN DI NEGARA KITA
Orang miskin di INDONESIASocialTwist Tell-a-Friend

Free Download Area